Penyebab Dan Cara Mengatasi Layar Sentuh Kurang Responsif - Saat ini gadget seolah menjadi barang yang tak bisa dipisahkan dengan manusia. Salah satu gadget yang paling dekat dengan keseharian Kita adalah smartphone. Gadget canggih dengan layar sentuh ini telah banyak mempermudah komunikasi dan pencarian informasi. Namun adakalanya layar sentuh kurang responsif sehingga Kita merasa jengkel dan tidak sabaran.
Ketika layar sentuh kurang responsif, apapun yang Kita lakukan dengan smartphone akan serba susah. Smartphone seakan tidak memahami apa yang Kita perintahkan, menjadi lelet dan mungkin saja dapat mengalami kerusakan yang lebih parah.
Penyebab layar sentuh kurang responsif
Ada beberapa penyebab umum mengapa layar sentuh menjadi lelet dan kurang responsif. Penyebab yang paling sering terjadi adalah minimnya space memori pada ponsel sehingga beberapa perintah sulit diterjemahkan. Selain itu, adanya virus dan program yang corrupt juga bisa menjadi penyebab leletnya layar sentuh dalam menerima perintah.
Cara mudah mengatas layar sentuh kurang responsif
Ada banyak cara yang bisa Kamu lakukan untuk mengatasi kerusakan layar jenis ini. Beberapa yang mungkin Kamu lakukan sendiri di rumah antara lain:
1. Restart ponsel
Seringkali layar sentuh kurang responsif akan kembali normal setelah di restart. Cobalah merestart ponsel dan lihat apakah ada perubahan atau tidak. Jika tidak ada perubahan, coba matikan ponsel dan lepas baterai beberapa saat sebelum menyalakannya kembali.
2. Lepas kartu SIM dan MMC
Bisa jadi layar sentuh kurang responsif disebabkan oleh adanya virus pada kartu SIM atau MMC. Oleh karena itu, cobalah melepas kartu SIM dan MMC, lalu lihat perubahan yang terjadi. Jika dirasa perlu, scan ponsel menggunakan antivirus tambahan atau scan melalui PC.
3. Uninstall aplikasi tak perlu
Seringkali instalasi aplikasi yang terlalu berat membuat layar sentuh kurang tanggap menanggapi perintah. Untuk memastikannya, coba lihat berapa banyak ruang memori (RAM) yang tersedia pada ponselmu. Jika RAM yang tersisa tidak lebih dari 15%, sebaiknya uninstall beberapa aplikasi yang tak diperlukan. Setalah itu, jangan lupa membersihkan sisa cache dan junk file dari aplikasi yang di uninstal.
4. Kalibrasi layar
Umumnya, setiap smartphone menyediakan menu kalibrasi layar, yaitu menu yang digunakan untuk menyesuaikan titik fokus sentuhan pada perangkat layar sentuh. Kamu bisa menemukan menu ini dengan masuk pada pengaturan dan mencari menu pengaturan kalibrasi. Bagi Kamu yang menggunakan gadget Samsung, Kamu bisa menemukannya dengan menekan *#0*# lalu menekan tombol call.
Jika ponselmu tidak menyediakan menu kalibrasi, Kamu bisa menginstall aplikasi tambahan “swift key keyboard”. Pada aplikasi ini Kamu bisa mengkalibrasi layar sentuh dengan menggunakan fitur touch input.
Saat proses kalibrasi, layar akan menjadi putih secara mendadak. Kemudian, akan muncul titik yang harus kamu sentuh dengan tepat. Langkah ini akan diulang beberapa kali hingga kalibrasi berhasil.
5. Format factory
Langkah terakhir yang bisa Kamu lakukan untuk memperbaiki layar sentuh kurang responsif adalah dengan melakukan format factory atau mengembalikan ke pengaturan pabrik. Caranya adalah dengan masuk pada menu pengaturan dan cari fitur kembalikan ke pengaturan pabrik. Cara ini adalah cara yang paling ampuh, namun Kamu harus siap kehilangan semua data yang tersimpan dalam ponsel, termasuk juga seluruh aplikasi yang telah terinstall, kontak telepon dan riwayat perpesanan.
Itulah tadi beberapa penyebab dan cara mengatasi layar sentuh kurang responsif yang bisa Kamu coba sendiri di rumah. Jadi, jangan keburu emosi ketika layar ponselmu macet. Cobalah perbaiki sebelum kondisinya lebih parah. salam hangat dan semoga bermanfaat bagi sobat smartteknoku.
baca juga :
5 Cara Menghilangkan Goresan di Smartphone
4 Solusi Jitu Mengatasi Smartphone Tak Mau Nge-Charger
baca juga :
5 Cara Menghilangkan Goresan di Smartphone
4 Solusi Jitu Mengatasi Smartphone Tak Mau Nge-Charger
0 Response to "Penyebab Dan Cara Mengatasi Layar Sentuh Kurang Responsif"
Posting Komentar