4 Solusi Jitu Mengatasi Smartphone Tak Mau Nge-Charger



Smartteknoku.co.id-Smartphone tak mau nge charge. Anda pasti pernah mengalaminya. Jika itu terjadi pasti anda meresa jengkel. Pertanyaannya apa yang harus anda lakukan? Mungkin anda akan buru-buru pinjam ke teman anda atau yang paling cepat anda membeli yang baru. Padahal, kalau anda
tahu belum tentu charger smartphone atau baterai yang rusak. Dengan sedikit usaha, mungkin anda tidak perlu mengeluarkan biaya untuk membeli charger atau baterai baru.

Nah, sebelum ponsel tak mau nge charge, ada beberapa usaha yang bisa anda lakukan untuk mencegah dengan merawat beberapa elemen smartphone anda. Berikut ini adalah 4 tips jitu merawat bebarapa elemen di smartphone.



1.    1.  Periksalah kabel microUSB

Kebanyakan masalah gagal isi ulang berada pada kabel charger USB atau prot USB nya. Bisa jadi smartphone anda tidak mau mengisi ulang daya karena koneksinya longgar. Kabel yang tidak sesuai juga membuat pengisian ulang baterai lebih lama. Ada beberapa cara  yang bisa anda lakukan untuk merawat kabel dan port USB dalam smartphone.


Pertama , bersihkan prot micro USB baik di smartphone atau kabel. Cara ini menjadi cara termudah jika anda menghadapi situasi semacam itu.permukaan metalik dalam prot USB yang kotor menyebabkan kontak dengan kabel microUSB terganggu. Ganguan kontak juga bisa disebabkan karena kesalahan desain pabrik atau juga karena seringnya kabel dilepas pasang terus menerus. Penggunaan kabel yang berbeda-beda juga bisa merusak prot microUSB, karena walau tipenya sama terkadang ukurannya sedikit berbeda.

Langkah yang kedua yang bisa anda lakukan adalah mengungkit lempengan kecil di dalam prot USB. Anda bisa menggunakan benda kecil seperti pinset atau tusuk gigi untuk melakukannya. Lakukan cara ini saat smartphone dalam keadaan mati dan baterai dilepas.

Beberapa model smartphone memiliki unit kepala charger dan kabel yang terpisah. Pastikan terlebih dahulu bagian mana yang bermasalah. Kepala charger biasanya lebih awet, sementara kabel rentan rusak karena sering di gulung atau ditekuk. Jadi sebelum membeli charger baru, cobalah menggunakan kabel lain yang sejenis.

        2.   Bersihkan permukaan kontak

Kadang yang menyebakan perangkat smartphone tidak mau mengisi ulang daya adalah karena adanya kotoran atau benda kecil lain yang menganjal dalam port USB. Debu dikantong celana atau dompet, kotoran dan remah-remah makanan bisa masuk dalam prot micro USB smartphone, jadi pastikan prot tersebut atau kabel penghubungnya bersih.

Selain itu, jangan lakukan pengisian ulang di tempat yang dekat dengan cairan atau tempat lembab lainnya. Pengisian ulang baterai yang berlebihan juga tidak disarankan. Tidak perlu menghubungkan charger semalaman penuh jika baterai hanya perlu disetrum satu atau tiga jam. Ini menghindari agar baterai tidak kepanasan atau meledak.





         3.  Ganti baterai

Jika perangkat smartphone atau tablet anda usianya sudah cukup lama, maka terkadang perilaku baterai akan akan menjadi aneh. Seperti cepat habis atau pengisian ulang daya cepat. Ini menjadi indikasi bahwa baterai perangkat anda sudah mulai rusak.
Jika perangkat anda bisa di buka penutup baterainya , lepas dan periksa baterai. Lihat apakah ada gelembung di permukaan baterai atau kebocoran. Jika ada , maka cepatlah bersihkan dengan kain halus secara perlahan. Hal ini dilakukan untuk mencegah korosi.


Jika perangkat smartphone atau tablet anda tidak bisa dilepas baterainya, cobalah letakan perangkat di permukaan datar, lalu cobalah putar perangkat. Jika ternyata berputar, maka kemungkinan baterai telah mengembung dan menekan permukaan perangkat. Namun trik ini juga harus melihat desaian smartphone terlebih dahulu.

Gantilah baterai sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan pabrik. Baterai baru yang orisinil setidaknya tahan selama dua tahun sebelum harus diganti, walau tergantung juga dengan siklus pengisian ulang baterai. Jika baterai rusak terlalu cepat, periksa garansi, siapa tahu anda bisa mendapatkan unit pengganti secara gratis.


 4.    Andalkan listrik rumah

Mengisi  ulang baterai dari soket  listrik selalu lebih cepat dibandingkan dari PC atau leptop., karena arus listrik yang dialirkan berbeda. Dengan soket listrik, daya yang dialirkan bisa jadi dua kali lebih besar dibandingkan menggunakan PC atau leptop.



Menggunakan kabel dan charger selain dari bawaan smartphone juga bisa memperlambat pengisian ulang daya baterai. Karena masing-masing charger di desain sesuai dengan kebutuhan perangkat. Misalnya jika anda menggunakan kabel  charger pemutar mp3, maka tentunya charger tersebut tidak terlalu kuat untuk mengisi daya smartphone yang ada miliki, sehingga ini memakan waktu yang cukup lama.

Periksa juga apakah soket listrik bekerja dengan optimal mengalirkan  daya,gunakan tespen untuk memeriksa daya pada soket listrik. Pengisian ulang daya baterai akan semakin lebih cepat jika anda menggunakan mode Airplane atau mematikan smartphone.

Demikinlah 4 solusi jitu mengatasi smartphone tak mau Nge-charge. Rawatlah elemen-eleman yang ada di smartphone anda agar setrum tetap terjaga. Seperti pepatah mengatakan “ mencegah lebih baik dari mengobati'. Ya rawatlah lubang charger dan baterai anda. Tanpa perawat anda akan banyak mengalami kerugian. Baikalah sekian dahulu yang bisa saya bagikan, jika artikel ini bermanfaat bagikan bagi teman-teman yang lain, saya mohon utnuk bantuannya agar di share ke pada yang lain. atas bantuan semua pembaca saya ucapkan terimakasih. Salam hormat.

0 Response to "4 Solusi Jitu Mengatasi Smartphone Tak Mau Nge-Charger"

Posting Komentar